Sup Tahu Aman untuk Alergi

Anisa Rahmadani 24 Jul 2019
Icon Logo Chef
Child
Icon Logo Duration
15 menit
Bagikan:

Bahan-bahan:

1 bungkus tauge kedelai, cuci bersih

2 kotak tahu putih, potong dadu

1 tangkai daun bawang

1-1,5 liter air

Lada bubuk secukupnya

Kaldu bubuk

1 sdt minyak wijen

1 sdm kecap asin

Garam dan gula pasir secukupnya

Minyak goreng untuk menumis bumbu

Bumbu:

1 siung bawang putih besar

Beberapa iris bawang bombay

Cara membuat:

  • Didihkan air dalam panci untuk direbus sebagai kuah sup. 
  • Tumis bumbu bawang sampai harum, lalu masukkan ke dalam air yang sudah mendidih.
  • Setelah aroma kuah sup tercium, masukkan potongan tahu putih, bumbui dengan kaldu bubuk, garam, gula, dan kecap asin. Koreksi rasa.
  • Setelah tahu empuk dan kuah mendidih, masukkan tauge kedelai dan daun bawang. Tambahkan minyak wijen. Koreksi rasa; angkat dan sajikan.

Sup Tahu Aman untuk Alergi

Jika si Kecil mengalami alergi terhadap makanan tertentu, protein nabati seperti kedelai bisa jadi alternatif yang bisa Bunda pilih. Tentu saja Bunda juga bisa mengolah produk turunan kedelai untuk dijadikan menu lezat, seperti tahu yang dijadikan sup hangat lezat.

Image Footer Alergi Anak Image Footer Alergi Anak